Rayakan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional, Dua KPM PKH Unggulan Binaan LPPM UNSOED Menghadiri Undangan EXPO Pro KuS Kemensos di Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.

Hari KesetiakawananSosial Nasional (HKSN)menjadi salah satuhari bersejarah bagi Indonesia yang diperingati setiap tanggal 20 Desember. Tahun ini dirayakan dengan menggelar EXPO/ Pameran KSN selama tiga hari (18-20 Desember 2021) di Lapangan Kantor Gubernur Kep. Bangka Belitung. Acara ini mengusung tema: “PerkokohSolidaritas Indonesia Sejahtera: Galang Rasa KesetiakawananSosial Melawan Covid-19”

Menurut Kementerian Sosial (Kemensos) RI, di masa-masa penuh keterbatasan seperti saat ini, rasa kesetiakawanan dan solidaritas antar masyarakat di setiap daerah harus senantiasa dipupuk, dipelihara, dan ditingkatkan guna memutus rantai penyebaran Covid-19 dan mempercepat pemulihan ekonomi Indonesia.

 

Kegiatan pameran ini diisi oleh UMKM danKelompok Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) unggulan dari wilayah terpilih di Indonesia yang sebelumnya telaht erlebih dahulu mengalami proses inkubasi oleh mitra-mitra inkubator yang ditunjuk secara resmi oleh Kemensos. Salah satumitra inkubator yang diundang untuk mengisi kegiatan expo tersebut ialah Pusat Inkubator Bisnis (PIB) LPPM UNSOED mewakili kegiatan “Program KewirausahaanSosial (ProKuS)” Keluarga Penerima Manfaat (KPM) wilayah Kabupaten Brebes. Koordinator kegiatan ini adalah Bapak Taufik BudhiPramono, S.Pi, M.Si.yang juga merupakan dosen Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan/ FPIK UNSOED.

 

Ada dua perwakilan KPM yang diutus untuk memenuhi undangan tersebut yaitu: Ibu Ayu Yana (pengrajin jamu herbal) dan Ibu Tunipah (pengrajin bunga hias dari plastik shopping bag). Selama kegiatan, stand booth KPM ProKuS Brebes binaan PIB UNSOED sangat diminati pengunjung mulai dari segala golongan usia dan profesi. Tidak hanyaitu, stand booth KPM ProKuS Brebes ini juga terpilih sebagai salah satu produk unggulan yang dipresentasikan pada acara puncak HKSN 2021 yang dihadiri oleh Menteri Sosial, Ibu Tri Rismaharini. Seluruh produk KPM juga habis terjual dalam dua hari. Acara ini dihadiri oleh masyarakat umum serta seluruh pegawai dan jajaran petinggi di lingkungan Kementerian Sosial Kepulauan Bangka Belitung. Turut mendampingi KPM Brebes yaitu tim Inkubator Bisnis LPPM Unsoed yang sekaligus dosen Program Studi Agribisnis, FakultasPertanian UNSOED, Sawitania Situmorang, S.P., M.Si. dan Yulianus Eko Tyas Nugraha.